Wednesday, February 28, 2018

KECAMATAN KARANGGAYAM

 KOPI GEMPLONG SUBILENG

Kopi GEMPLONG SUBILENG,produksi kopi dari Desa Giritirto Kecamatan Karanggayam Kebumen,kopi ini diproses dengan cara di gemplong atau dalam Bahasa Indonesia berarti di tumbuk dengan halus dengan alat terbuat dari kayu dan di tumbuk dengan alu,alu adalah alat tumbuk yang terbuat dari kayu pohon kelapa yang di gunakan untuk menumbuk biji kopi,biji kopi di tumbuk sampai halus dan disaring sampai halus.
Kopi ini dipetik dari perkebunan kopi yang berada di daerah Giritirto Karanggayam Kebumen,ciri khas dari kopi ini adalah rasanya yang tidak terlalu pahit tapi ada rasa asam yang menjadikan citarasa Kopi Gemplong Subileng menjadi khas dan di gemari oleh para penggemar kopi di daerah Kebumen.
Giritirto adalah sebuah Desa yang berada di daerah utara Kebumen yang berada di dataran tinggi sehingga daerah Giritirto sangat cocok untuk ditanami kopi ,yang dikelola oleh warga Desa Giritirto

No comments:

Manfaat minyak VCO KELAPA ASLI

MANFAAT MINYAK VCO LENGKAP UNTUK KESEHATAN DAN KECANTIKAN   COCO HERBAL VIRGIN COCONUT OIL Semakin familiarnya Manfaat Min...